You are here
Home > Anekdot > Dilamar Akhwat 18 Tahun Lulusan SMK, Begini Jawaban Ustaz Adi Hidayat

Dilamar Akhwat 18 Tahun Lulusan SMK, Begini Jawaban Ustaz Adi Hidayat

Ustaz Adi Hidayat dikenal sebagai salah satu ulama kharismatik di Indonesia. Setiap kali menjadi penceramah, jamaahnya selalu membludak. Selain penyampaiannya yang runtut dan memiliki rujukan keilmuan yang jelas, kadangkala juga dibumbui humor, apalagi ketika menjawab pertanyaan jamaah. Banyak sekali video youtube yang berisi ceramah UAH, termasuk potongan video ceramah UAH yang lucu dan viral.

Diantaranya video yang diunggah oleh akun Nasyar Channel dengan judul “ViRAL!!! UAH diminta jama’ah wanita menjadi imamnya/suaminya – Ustadz Adi Hidayat, Lc, MA”. Diunggah pada bulan Mei 2019, video ini telah dilihat lebih dari satu juta kali. Dalam potongan video tersebut, Ustaz Adi Hidayat sedang membahas tentang Imam, lalu menjawab pertanyaan audiens .

Kurang lebih seperti ini pertanyaan yang dibacakan.

“Assalamualaikum Ustaz, saya akhwat umur 18 tahun lulusan SMK. Insya Allah hafalan quran saya punya. Saya dari keluarga sederhana, insyaallah saya istiqomah ingin menikah. Kalau saya boleh minta, maukah ustaz jadi imam saya?”

Saat membacakan pertanyaan tersebut, Ustaz Adi Hidayat sudah mempunyai feeling akan menjadi viral sehingga meminta salah satu jamaah untuk membacakan pertanyaan sekali lagi, untuk memastikan bahwa isi suratnya memang demikian dan beliau tidak mengada-ada.

Apa jawaban Ustaz Adi Hidayat? Sambil setengah bercanda, Ustaz menjawab.

“Ini yang nulis saya bawa ya, nanti saya minta istri saya baca.” diikuti gelak tawa jamaah.

“Kalau mau ramadan memang gitu. Dua tahun lalu, saya di mobil juga gitu (pertanyaan serupa). Ustaz apakah di bulan ramadan boleh berlangsung lamaran, saya baca serius, ujung-ujungnya kalau boleh, kapan ustaz main ke rumah?”

Belum selesai tawa jamaah, Ustaz Adi Hidayat menambahkan serangan berikutnya.

“Ini saya kasih lihat istri saya dulu nanti dijawab, cuman saya simpan dulu soalnya dua hari lagi istri mau lahiran, Saya kuatir dibaca malam ini lahiran malam ini.” tutupnya.

video selengkapnya dapat dilihat disini.

sam elqudsy

Madi
Bukan siapa-siapa. Sekadar berbagi, menampilkan sisi humor Muhammadiyah yang selama ini jarang terekspos.

Silakan berdiskusi dengan sopan dan lucu

Top
%d bloggers like this: