You are here
Home > Netijen Sharing > Setelah Apel Bersama KOKAM, Banser Ziarah di Makam Buya Syafii

Setelah Apel Bersama KOKAM, Banser Ziarah di Makam Buya Syafii

Pemandangan tidak biasa terlihat di Pemakaman Husnul Khatimah, rabu malam (01/06). Meski akhir-akhir ini makam tersebut ramai peziarah yang datang dari berbagai kota di Indonesia untuk mendoakan Buya Syafii Maarif, namun rabu malam kemarin suasanya berbeda.

Ya, malam itu ratusan anggota KOKAM Muhammadiyah dan Banser Nahdlatul Ulama menggelar apel bersama dalam rangka Harlah Pancasila di area pemakaman Husnul Khatimah, kemudian dilanjutkan dengan ziarah di makam Buya Syafii Maarif, mantan Ketum Muhammadiyah yang beberapa waktu lalu berpulang.

Berikut sejumlah dokumentasi apel KOKAM dan Banser di area pemakaman Husnul Khatimah, Kulonprogo, Yogyakarta yang diunggah ke media sosial.

Hingga saat ini, peziarah masih berdatangan ke makam Alm. Ahmad Syafii Maarif di Kulonprogo, Yogyakarta. Takziyah virtual pun masih digelar berbagai pihak untuk mengenang dan meneladani Buya Syafii Maarif.

Madi
Bukan siapa-siapa. Sekadar berbagi, menampilkan sisi humor Muhammadiyah yang selama ini jarang terekspos.

One thought on “Setelah Apel Bersama KOKAM, Banser Ziarah di Makam Buya Syafii

  1. Terima kasih infonya. Ini info menarik karena menunjukkan silaturahmi Banser Kokam terhadap sesepuh kita Alm. Buya Syafi’i Maarif

Silakan berdiskusi dengan sopan dan lucu

Top
%d bloggers like this: